close
Sports

IGORNAS Sulsel Sukses Selenggarakan Festival Olahraga Pendidikan

LANGITKU.NET, Makassar – Menindaklanjuti Perpres No. 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), dimana olahraga Pendidikan menjadi salah satu pilar untuk mencapai Indonesia bugar, berkarakter unggul, dan berprestasi dunia, salah satu kegiatan yang dilaksanakan adalah Festival Olahraga Pendidikan (FOP) Kerjasama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dengan Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS), dimana IGORNAS yang telah terbentuk di 34 Provinsi di Indonesia.

Setiap Provinsi melakukan kegiatan Festival Olahraga bagi murid mulai dari jenjang SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMA/MA sederajat di Seluruh Indonesia dengan terlebih dahulu melakukan seleksi di Tingkat Kabupaten/Kota yang akan berlaga di tingkat Provinsi.

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 24-26 November 2022 ini dilaksanakan di Lapangan GOR SMA negeri khusus Keberbakatan Olahraga Sudiang.

Andi Rustandi, S.Kom Kepala Bidang Olahraga Pendidikan Kemenpora dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Desain Olahraga Nasional yang dilaksanakan di 34 Provinsi bertujuan untuk mencapai Indonesia bugar, berkarakter unggul.

“kegiatan ini adalah tindak lanjut dari program DBON yang sudah dipersiapkan sebelumnya” imbuhnya.

Asisten II Pemprov Sulsel, DR. dr. Iksan Mustari yang mewakili Gubernur Sulawesi Selatan dalam sambutannya menyampaikan bahwa generasi muda harus terus didorong dalam meningkatkan prestasi olahraga terkhusus di propinsi Sulawesi selatan bukan hanya di tingkat Nasional namun hingga ke tingkat Internasional.

“generasi muda harus didorong untuk meningkatkan prestasinya, bukan hanya taraf Nasional, namun hingga Internasional”, ujarnya.

Sementara itu, DR. Yusnadi, M.Pd Ketua IGORNAS Sulawesi Selatan mengatakan bahwa dukungan Kementerian Pemuda dan Olahraga terhadap peningkatan Keolahragaan terhadap murid merupakan hal yang tepat karena murid merupakan SDM yang merupakan bibit utama dalam menghasilkan atlit yang berprestasi karena dari hulu akan ke hilir, Guru PJOK sangat berperan penting dalam mengsukseskan DBON tersebut.

“Kemenpora sudah tepat mendukung program ini, karena SDM adalah bibit utama menghasilkan atlit berprestasi, jadi ini adalah kerja hulu ke hilir”, ujarnya.

Kegiatan FOP ini diikuti 14 kabupaten/kota di Sulsel dari berbagai cabang olahraga.  Penyelenggaraan kegiatan ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan di bawah Deputi pembudayaan Olahraga Asisten Deputi Olahraga Pendidikan, Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, bekerja sama dengan Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNSAS).

Leave a Response