close

Sains & Techno

Sains & Techno

Cara Download Lagu di Laptop dengan Mudah

LANGITKU NETWORKS, Jakarta — Memutar lagu di waktu senggang ataupun beraktivitas sudah menjadi pilihan banyak orang. Untuk mendengarkan lagu, umumnya bisa dilakukan secara online melalui situs atau aplikasi streaming musik atau download lagu. Saat ini banyak pilihannya.

Namun, tak jarang seseorang ingin download lagu favorit agar bisa diputar kapan saja tanpa terhubung dengan internet. Untuk mendownload lagu di laptop bisa menggunakan browser tanpa aplikasi khusus.

Dirangkum dari berbagai sumber, simak cara download lagu di laptop dengan mudah:

1. Download Lagu di Laptop dari YouTube

Youtube tidak hanya menyediakan video hiburan saja tetapi juga video musik dari para musisi Tanah Air atau dunia. Kamu bisa mendownload lagu dari Youtube melalui laptop.

Caranya dengan membuka situs YouTube dari browser lalu cari video musik yang ingin kamu download. Copy link video musik tersebut pada kolom URL. Kemudian, buka situs ytmp3.cc dan masukan link yang sudah dicopy pada kolom yang disediakan. Pilih opsi mp3 dan klik Convert. Tunggu proses konversi sampai selesai lalu klik Download.

2. Download Lagu di laptop dari SoundCloud

SoundCloud adalah layanan perekam suara dan pemutar musik secara online. Namun, kamu juga bisa mendownload lagu dari SoundCloud di laptop.

Caranya dengan membuka situs SoundCloud dari browser. Cari judul lagu, nama artis atau grup musik yang diinginkan lalu klik Enter. Sebelum mendownload lagunya, putar terlebih dahulu untuk memastikan lagu tersebut yang kamu cari.

Kemudian klik Share dan Copy link lagu dari kolom yang tersedia. Buka situs id.savefrom.net dan masukan link yang telah dicopy pada kolom lalu klik Unduh MP3. Kamu akan diarahkan pada halaman pemutar musik, klik ikon tiga titik lalu pilih Download.

3. Download Lagu di Laptop dari 4shared

Kunjungi situs 4shared.com dari browser lalu pilih menu Login dan masukan akun Twitter, Facebook atau Gmail kamu. Kemudian, cari lagu yang ingin didownload pada kolom pencarian dan klik Enter. Pada halaman pencarian, pilih lagu yang kamu inginkan lalu klik unduh. Selanjutnya, klik ‘unduh gratis’ dan tunggu sampai lagu terdownload secara otomatis.

4. Download Lagu di Laptop dari GO-Lagu

Kunjungi situs go-lagu.com dari browser. Kemudian cari lagu yang diinginkan pada kolom pencarian dan klik Search. Pilih lagu yang ingin didownload lalu klik Download MP3. Tunggu proses download sampai selesai.

Mega Wulandari – detikInet
read more
Sains & Techno

Penyebar Kebencian di Internet Cenderung Memiliki Sifat Psikopat

LANGITKU NETWORKS – Menurut studi terbaru dalam jurnal Frontiers in Psychology, pengguna internet yang menulis komentar kebencian cenderung memiliki sifat psikopat. Meski begitu, para peneliti tidak menemukan korelasi antara kritik kejam online dengan narsisme atau Machiavellianisme.

Haters online adalah jenis yang berbeda dari internet trolls atau orang yang suka menebar aura negatif di internet, meskipun keduanya adalah perisak di dunia maya. Peneliti menggambarkan haters sebagai orang yang mengunggah komentar yang mengungkapkan “hal negatif dan menghina” tentang ketidakmampuan yang dirasakan orang lain, tanpa kritik yang membangun.

Sementara itu, internet trolls telah diidentifikasi dalam penelitian sebelumnya sebagai orang-orang yang kerap “menipu, merusak, atau mengganggu lingkungan sosial di Internet tanpa tujuan yang jelas.” Beberapa penelitian telah menemukan korelasi kuat antara trolling, kritik kejam, dengan narsisme atau machiavellianisme, serta sadisme.

Dalam studi terbaru ini, para peneliti melihat komentar Facebook terkait dengan buruknya kinerja atlet Polandia di Olimpiade Musim Dingin 2018 di Pyeongchang.

Pemilik akun yang telah memposting pendapat tentang subjek ini diundang untuk melengkapi serangkaian kuesioner yang dirancang untuk mengungkapkan ciri-ciri kepribadian seperti psikopati, narsisme, machiavellianisme, iri hati, frustasi, dan kepuasan hidup.

Sebanyak 94 pengguna Internet ikut mengisi kuesioner ini, 46 diantaranya telah memposting komentar yang dianggap penuh kebencian.

Setelah menganalisa tanggapan peserta terhadap kuesioner, peneliti menjelaskan bahwa “skor tinggi dalam subskala Psikopati adalah prediktor yang signifikan untuk mengunggah komentar kebencian secara online,” meskipun tidak ada ciri lain yang dapat digunakan untuk memprediksi posting online yang penuh kebencian dengan tepat.

Sementara itu, peserta yang tidak menunjukkan kecenderungan psikopat, cenderung lebih filosofis dan terukur dalam komentar mereka, dan cenderung memberi semangat.

Source : IFL Science
Penulis : 1
Editor : Gita Laras Widyaningrum
Nationalgeographic.co.id

read more
Sains & Techno

WhatsApp Batasi Video di Status Jadi 15 Detik

LANGITKU NETWORKS, Jakarta – WhatsApp membatasi durasi video yang bisa diunggah di status menjadi 15 detik. Hal ini sepertinya dilakukan untuk mengatasi trafik yang melonjak tajam karena pandemi virus corona.

Dikutip detikINET dari Gizmochina, Selasa (31/3/2020) berdasarkan laporan WABetaInfo pengguna tidak lagi bisa mengunggah video di status jika durasinya lebih dari 15 detik. Biasanya pengguna bisa mengunggah video di status hingga 30 detik.

Jika pengguna mencoba mengunggah video dengan durasi lebih panjang dari batas tersebut, akan muncul peringatan yang mengatakan durasi video akan dipangkas menjadi 15 detik. Pengguna kemudian bisa mengedit videonya sesuai keinginan sebelum diunggah.

Kebijakan baru ini sepertinya baru diterapkan di India. Negara Asia Selatan tersebut memang sedang dalam masa lockdown nasional untuk mencegah penyebaran virus corona.

WABetaInfo dalam cuitannya mengatakan kebijakan ini dilakukan untuk mengurangi beban pada jaringan dan server. WhatsApp sendiri saat ini memiliki 400 juta pengguna di India yang mengandalkan aplikasi tersebut untuk berkomunikasi setiap hari.

Fitur Status termasuk populer di kalangan pengguna WhatsApp di India. Pembatasan ini mungkin hanya dilakukan untuk sementara waktu, tapi ada kemungkinan untuk diterapkan di negara lain jika trafik terus melonjak.

WhatsApp juga telah melaporkan kenaikan trafik di beberapa negara sejak virus corona merebak. Lewat survei yang dilakukan Kantar kepada 25.000 pengguna di 30 negara, ditemukan pengguna WhatsApp secara global meningkat 40%.

Saat awal-awal pandemi, penggunaannya meningkat 27% dan di pertengahan mencapai 41%. Lalu untuk negara-negara yang sudah dalam fase pandemi, penggunaan WhatsApp melonjak hingga 51%.

Di beberapa negara, penggunaan WhatsApp bahkan lebih lebih signifikan kenaikannya seperti penggunaan di Spyanyol yang melonjak tinggi mencapai 76%.

Virgina Maulita Putri – detikInet

read more
Sains & Techno

CEO Huawei Ingin Perusahaannya Balikan dengan Google

LANGITKU NETWORKS, Jakarta – Sudah hampir setahun Huawei dimasukkan pemerintah Amerika Serikat dalam daftar hitam perdagangan. Akibatnya mereka tidak bisa melakukan bisnis dengan perusahaan asal AS, termasuk Google.

Hal tersebut memaksa Huawei untuk mengapalkan ponsel-ponsel terbarunya tanpa dukungan Google Mobile Services dan Android versi penuh. Artinya mereka tidak bisa memasukkan aplikasi populer seperti YouTube, Google Play Store, Google Maps dan lain-lain ke dalam ponsel terbarunya.

Walau kini telah mengembangkan Huawei Mobile Service (HMS) dan AppGallery untuk mengatasi kekurangan tersebut, CEO Huawei Consumer Business Group Richard Yu mengatakan perusahaannya masih ingin balikan dengan Google.

Hal ini disampaikan Yu dalam wawancara dengan Wired. Ia mengatakan salah satu alasannya untuk melanjutkan hubungan dengan Google adalah untuk memaksimalkan profit yang didapatkan kedua perusahaan.

“Sebelumnya kami bisa memberikan pendapatan dan keuntungan besar bagi perusahaan AS seperti Google dan kami selalu menjadi mitra yang baik,” kata Yu seperti dikutip detikINET dari Wired, Selasa (31/3/2020).

Yu mengatakan Huawei berharap bisa mendapatkan lisensi dagang lagi dari pemerintah AS. Menurutnya, kebebasan Huawei untuk berbisnis dengan perusahaan AS juga membawa keuntungan bagi perusahaan-perusahaan tersebut.

Yu juga menegaskan bahwa Huawei ingin kembali menggunakan layanan milik Google sebagai pilihan utama. Untuk HMS yang telah dikembangkan, menurut Yu akan digunakan sebagai platform pendukung.

“Kami ingin menggunakan semua layanan Google dan menggunakan Play Store sebagai pilihan utama dengan Huawei Mobile Services untuk menawarkan lebih banyak pilihan. Kami ingin tetap berada di platform Android,” jelas Yu.

Virgina Maulita Putri – detikInet

read more
Sains & Techno

Akibat Kenaikan Suhu Laut, Ratusan Ribu Kerang Mati Terpanggang

LANGITKU NETWORKS – Saat berjalan di sekitar pantai Maunganui Bluff, Selandia Baru, Brandon Ferguson, salah satu penduduk setempat, menemukan sesuatu yang mengejutkan: yakni ratusan ribu kerang yang mati terpanggang. Kenaikan suhu dan pasang surut air laut diduga menjadi penyebabnya.

Dalam sebuah video yang diunggah di akun Facebook-nya, Ferguson tidak dapat menyembunyikan rasa kagetnya melihat banyaknya kerang yang mati.

“Baunya seperti seafood busuk,” kata Ferguson, dilansir dari Business Insider.

“Beberapa cangkang sudah tidak ada isinya, dan beberapa dari mereka mati di dalamnya atau mengapung di pinggir pantai,” imbuhnya.

Kerang-kerang malang ini merupakan jenis kerang hijau berbibir (Perna caliculus). Di Selandia Baru, keberadaan spesies ini sangat penting bagi perkembangan ekonomi negara.

Ini bukan pertama kalinya ditemukan kerang mati dalam jumlah banyak di sekitar pantai. Pemanasan global kemungkinan jadi faktor pemicunya.

Masalah ini sebenarnya sudah menjadi perhatian Kementerian Lingkungan Hidup Selandia Baru. Mereka sedang mempelajari kehidupan laut dan bagaimana perubahan iklim memengaruhinya. 

Sebuah studi menemukan fakta bahwa dari 1981 hingga 2018, suhu permukaan laut meningkat antara 0.1°C dan 0.2°C setiap dekade. Laporan tersebut menjelaskan, pemanasan laut dapat memengaruhi waktu dan perkembangan kerang hijau berbibir.

Meski begitu, bukan hanya kenaikan suhu laut yang terbukti mengancam kerang. Menurut Andrew Jeffs, ilmuwan kelautan, terpapar teriknya cahaya matahari musim panas dapat membuat mereka stres dan akhirnya mati.

‘Kuburan’ kerang hijau ini ditemukan di North Island, setelah wilayah tersebut mengalami suhu panas mencapai 40°C untuk pertama kalinya dalam 15 tahun.

Ferguson berharap, dengan membagikan video tersebut, masyarakat dunia dapat melihat bagaimana dampak perubahan iklim yang sedang terjadi.

“Keadaannya semakin buruk setiap tahun. Di saat seperti ini, seharusnya kita mulai sadar dan mulai memberikan perhatian sebelum kehilangan ‘taonga’ (harta berharga)’ kita,” pungkasnya.

Source : Business Insider, IFL Science
Penulis : 1
Editor : Gita Laras Widyaningrum
Nationalgeographic.co.id

read more
Sains & Techno

Sony Gabungkan Bisnis Ponsel dan Kamera, Kenapa Nih?

LANGITKU NETWORKS, Jakarta – Sony melakukan restrukturisasi besar dalam sejumlah divisi di perusahaannya, yaitu dengan menggabungkan tiga divisi electronic mereka, yaitu bisnis ponsel, kamera, dan home entertainment.

Divisi yang digabungkan tersebut adalah Sony Mobile Communication, Imaging Products & Solutions, dan Home Entertainment & Sound. Ketiga divisi tersebut akan digabungkan menjadi satu perusahaan bernama Sony Electronics Corporation mulai 1 April mendatang.

Ini artinya bisnis ponsel Sony, kamera konsumer, dan produk televisi serta audio akan berada di bawah satu perusahaan tersendiri. Tujuan dari spin off ini adalah menghasilkan integrasi yang lebih baik dari produk-produk yang berbeda itu, yaitu dengan mengoptimasi struktur internal perusahaan dan menjadi lebih kompetitif dibanding dengan perusahaan lain.

Selain itu urusan penjualan dan marketing secara global, perakitan, logistik, engineering dan lainnya juga akan dikombinasikan. Tujuannya sama, memperkuat struktur bisnis dan meningkatkan keuntungan perusahaan.

Sepertinya Sony terinspirasi dari langkah restrukturisasi sebelumnya, yang memisahkan bisnis konsol game dan pengembangan game menjadi Sony Interactive Entertainment bisa dibilang sukses, utamanya secara finansial.

Di sisi lain, Sony juga masih punya divisi yang menjadi lumbung penghasilan, yaitu divisi sensor kamera dan divisi peralatan profesional, seperti kamera untuk studio, peralatan penyiaran. Divisi ini tidak terdampak dari restrukturisasi tersebut.

Anggoro Suryo Jati – detikInet

read more
Sains & Techno

1 dari 3 Spesies Hewan dan Tumbuhan Akan Punah Karena Perubahan Iklim

LANGITKU NETWORKS – Sebuah penelitian dari Universitas Arizona menunjukkan bahwa 1 dari 3 spesies hewan dan tumbuhan akan punah pada 2070.

Berdasarkan skenario data analisis iklim pada 500 spesies dari seluruh dunia, lebih dari setengah spesies dapat punah jika suhu maksimum global meningkat lebih dari 0,5 derajat celcius. Dan 95 persen spesies bisa mengalami kematian jika suhu maksimum global mengalami kenaikan sebesar 2,9 derajat celcius.

“Hasil studi kami menunjukkan bahwa pergeseran peran organisme memungkinkan banyak populasi bertahan dari perubahan suhu yang dramatis. Namun, penyebarannya saja mungkin tidak cukup untuk menyelamatkan sebagian besar spesies,” ungkap para peneliti dalam studi yang dipublikasikan Proceeding of the National Academy Sciences

Katak pohon besar yang umumnya dapat ditemukan di Madagaskar dapat punah akibat perubahan iklim global yang memanas.

Mengidentifikasi kenaikan suhu lokal menjadikan kunci penelitian untuk mengetahui populasi mana yang akan punah.

Para peneliti mengatakan, kepunahan ragam spesies hewan dan tumbuhan di masa depan akan tergantung pada percepatan pemanasan iklim. Meski belum jelas perubahan iklim di wilayah mana yang akan mendorong kepunahan.

“Dengan menganalisis perubahan dalam 19 variabel iklim di setiap lokasi, kita dapat menentukan variabel mana yang mendorong kepunahan lokal dan berapa banyak yang dapat ditoleransi,” kata Román-Palacios, salah satu peneliti dari Departemen Ekologi dan Biologi Evolusi Universitas Arizona sekaligus penulis utama penelitian ini.

John J. Wiens, peneliti yang terlibat dalam studi ini menyatakan bahwa keberhasilan pelaksanaan Perjanjian Paris mengenai perubahan iklim dapat membantu ‘mengurangi kepunahan secara signifikan’, yakni kurang lebih hingga 16 persen.

“Jika manusia menyebabkan peningkatan suhu yang lebih besar, kita bisa kehilangan lebih dari sepertiga atau bahkan setengah dari semua spesies hewan dan tumbuhan,” ungkap Wiens dalam pernyataan persnya.

Source : eurekalert.org,IFL Science
Penulis : 1
Editor : Gita Laras Widyaningrum

Nationalgeographic.co.id

read more
Sains & Techno

Komet Atlas Akan Terangi Langit di Bulan Mei

Komet Atlas Akan Terangi Langit di Bulan Mei Foto: (iStock)

LANGITKU NETWORKS – Komet Atlas saat ini sedang melintasi tata surya dan dalam perjalanan untuk mendekati Matahari. Komet ini diperkirakan bisa menjadi komet paling terang yang muncul di langit dalam dua dekade terakhir, bahkan bisa dilihat dengan mata telanjang pada bulan Mei mendatang.

Dikutip detikINET dari The Next Web, Senin (30/3/2020) komet ini pertama kali ditemukan oleh astronomer di Asteroid Terrestrial-impact Last Alert System (ATLAS) di Hawaii pada 28 Desember 2019.

Komet yang juga dikenal dengan nama C/2019 Y4 ini saat ditemukan terbilang sangat redup, tapi hanya dalam waktu sebulan komet ini menjadi 4.000 kali lebih terang.

“Komet Atlas terus menjadi cerah semakin cepat dari perkiraan. Beberapa prediksi akan puncak kecerahannya sekarang di ambang absurd,” kata Karl Battams dari Naval Research Lab.

Komet pada dasarnya merupakan bola salju yang kotor. Saat mendekati Matahari, panasnya akan meluruhkan lapisan es dan mengeluarkan gas. Proses ini menghasilkan atmosfer berwarna yang bisa dilihat atau bahkan ekor yang memanjang.

Jika komet Atlas bisa mempertahankan bentuknya selagi terkena panas Matahari, komet ini bisa menjadi secerah planet Venus yang merupakan objek paling cerah kedua di langit malam setelah Bulan.

Saat ini komet Atlas berada dekat dengan orbit Mars dan mengambil jalur yang sama dengan salah satu komet terhebat dalam sejarah, Komet Besar 1844. Pada awal April mendatang, komet Atlas bisa dilihat di langit malam yang benar-benar gelap dengan mata telanjang.

Pada bulan Mei, komet ini akan bersinar dengan warna kehijauan. Saking cerahnya, pada 31 Mei komet Atlas bisa dilihat pada siang hari menggunakan bantuan teleskop.

Astronomer Alessandro Marchini yang merupakan kepala Astronomical Observatory University of Siena bahkan sudah menangkap penampakan komet Atlas dalam sebuah video time-lapse.

Saat pertama kali ditemukan, komet Atlas berjarak 439 juta km dari Matahari. Pada puncak pendekatannya, komet Atlas akan berjarak hanya 37,8 juta km dari Matahari.

Saat ini beberapa astronomer memperkirakan kehadiran komet Atlas akan menjadi tontonan paling spektakuler di langit malam. Tapi jika komet ini tidak memenuhi potensinya, kita harus menunggu 6.000 tahun sebelum komet ini kembali mendekati Matahari.

Virgina Maulita Putri – detikInet

read more
Sains & Techno

Cara Bersihkan Laptop dan Keyboard Untuk Kerja dari Rumah

LANGITKU NETWORKS – Menjaga kebersihan di lingkungan sekitar penting untuk mencegah penyebaran virus corona. Termasuk gadget yang kita gunakan sehari-hari seperti laptop atau komputer.

Apalagi kedua perangkat ini sangat penting untuk aktivitas belajar atau bekerja dari rumah sebagai bagian dari gerakan social distancing. Jadi sangat penting untuk memastikan kebersihan perangkat kerja sehari-hari.

Sama seperti cara membersihkan ponsel untuk menghilangkan virus dan bakteri, membersihkan laptop dan keyboard komputer juga memiliki caranya tersendiri. Berikut cara membersihkan laptop dan komputer yang dikutip detikINET dari Mashable:

1. Pastikan laptop dalam keadaan mati dan tidak terhubung dengan charger. Pastikan juga keyboard sudah dalam keadaan tidak terhubung. Jika menggunakan keyboard wireless keluarkan baterainya terlebih dahulu.

2. Sebelum mulai membersihkan ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Jangan tuang atau semprotkan cairan langsung ke laptop. Jangan sampai ada cairan yang masuk ke dalam celah bukaan di laptop atau keyboard.

3. Ada beberapa material pembersih yang tidak boleh digunakan untuk membersihkan laptop atau keyboard seperti semprotan aerosol, pelarut, abrasive, atau pemutih karena bisa merusak lapisan luar.

4. Untuk membersihkan eksterior dan layar laptop bisa menggunakan produk disinfektan seperti alkohol isopropil 70%. Tuangkan larutan tersebut ke kain lembut yang tidak berserabut dan usapkan ke bagian luar dan layar laptop.

5. Jika tidak memiliki produk disinfektan, Apple menyarankan untuk menggunakan air saja. Basahi kain lembut dengan air, lalu peras agar tidak ada sisa yang menetes dan usapkan ke laptop.

6. Untuk membersihkan keyboard bisa dimulai dengan mengangkat keyboard dalam posisi terbalik dan goyangkan secara perlahan agar debu dan kotoran bisa langsung keluar. Ada baiknya lakukan tahap ini di dekat tempat sampah langsung.

7. Agar lebih bersih, Microsoft menyarankan untuk menggunakan compressed air dalam kaleng untuk meniup debu dan kotoran. Sebagai alternatif bisa gunakan sikat halus untuk membersihkan debu.

8. Larutkan sabun lembut ke dalam air. Celupkan kain lembut tanpa serabut atau cotton buds ke dalam larutan tersebut, lalu peras hingga tidak ada tetesan air.

9. Dengan hati-hati, usapkan kain ke permukaan keyboard dan tombol-tombolnya. Jangan sampai ada air yang masuk ke dalam keyboard.

10. Cara membersihkan keyboard di atas juga bisa digunakan untuk membersihkan keyboard dan touchpad yang ada di laptop.

11. Setelah selesai dibersihkan, diamkan laptop dan keyboard hingga kering sebelum digunakan. Proses pengeringan seharusnya tidak memakan waktu lama asalkan kain pembersih yang digunakan tidak terlalu basah.

Virgina Maulita Putri – detikInet
read more
Sains & Techno

Sebagian Besar Sampah Plastik ‘Menghilang’, Ke Mana Perginya?

LANGITKU NETWORKS – Terdapat berton-ton sampah plastik yang diproduksi oleh manusia dan menjalar hingga ke samudera. Meski begitu, para ilmuwan hanya menemukan 1 persen saja sampah plastik di samudera. Sampah plastik yang ‘menghilang’ ini pun menjadi pertanyaan para ilmuwan. Ke mana perginya mereka?

Baru-baru ini, peneliti dari Commonwealth Scientific and Industrial Research Organisation (CSIRO) mengungkapkan fakta bahwa sampah plastik di laut terdorong kembali ke daratan, lebih tepatnya ke area pesisir dan kemudian terperangkap dalam vegetasi.

“Sampah plastik ditemukan di pantai-pantai di seluruh dunia selama beberapa dekade. Kami berfokus mengapa dan bagaimana lingkungan pesisir menjadi tempat pembuangan akhir sampah-sampah lautan,” kata Chris Wilcox peneliti senior CSIRO, dan Britta Denise Hardesty Principal Research Scientist, Oceans and Atmosphere Flagship CSIRO dalam laporannya.

Dalam penelitiannya, Wilcox dan Hardesty menemukan bahwa sekitar 90% sampah laut tetap berada di kawasan yang mereka sebut sebagai Zona Sampah. Umumnya berjarak 8 kilometer dari tepi pantai.

Sampah-sampah pada kawasan zona ini mengandung campuran sampah manusia yang paling umum: yakni plastik yang sebelumnya terbuang ke lautan.

“Konsentrasi tertinggi dari polusi di sepanjang pantai adalah plastik. Semakin jauh kami pergi dari pantai, semakin banyak puing yang ditemukan,” tulis Wilcox dan Hardesty.

Lokasi berakhirnya sampah laut dipengaruhi oleh aktivitas gelombang ombak di daratan. Sementara itu, pada tingkat yang lebih rendah disebabkan oleh aktivitas angin. Para peneliti menemukan, semakin padat kawasan berpenduduk di tepi pantai, maka akan menjadi titik kumpul sampah plastik dan membuatnya terperangkap.

“Sampah-sampah kecil sering ditemukan di tepi pantai, sedangkan yang lebih besar seperti botol minuman, kantong plastik, dan kemasan plastik berada di tempat yang jauh di daratan, sering terjebak di antara tumbuh-tumbuhan,” tulis para peneliti.

Kumpulan sampah di laut maupun di pantai akan menimbulkan bahaya dan bisa membunuh hewan-hewan di ekosistem sekitar.

“Ini juga dapat merusak pemandangan, merusak ekonomi suatu daerah melalui pengurangan pendapatan pariwisata,” pungkas Wilcox dan Hardesty.

Source : The Conversation
Penulis : 1
Editor : Gita Laras Widyaningrum

Nationalgeographic.co.id

read more
1 8 9 10 11 12
Page 10 of 12